RSS
Facebook
Twitter

Friday, February 1, 2013

contoh surat peribadi


Pengertian surat pribadi adalah surat yang isinya menyangkut hal atau kepentingan yang bersifat pribadi. bagian surat tidak sebanyak surat resmi.

Bagian- bagian surat pribadi terdiri dari : tempat dan tanggal penulisan surat, tujuan surat, salam pembuka, isi surat, salam penutup, dan pengirim surat

berikut ini contoh penulisan surat pribadi yang saya tulis sendiri untuk tugas pelajaran bahasa Indonesia :

Sumedang, 16 Desember 2012
Sahabatku Boby Rizkiyana
Jalan I Gusti Ngurah Rai
Di Denpasar

Assalamu’alaikum Wr. Wb.
                Apa kabarmu Bob? Mudah-mudahan kamu dan keluargamu baik-baik saja. Aku pun dan keluargaku dalam keadaan sehat. Maaf Bob, jika baru kali ini aku mengirim surat lagi kepadamu karena kemarin aku sibuk dengan persiapan ulangan akhir semester.

                Sebentar lagi liburan tiba, aku berniat akan berliburan di sana bersamamu. Melepaskan kepenatan sesudah ulangan akhir semester di pulau Dewata yang indah.
Aku akan berangkat sendiri karena ayah dan ibuku sedang sibuk mengurus sawah yang sedang musim panen. Mungkin selama seminggu penuh aku akan berada di bali. Aku berharap kamu siap untuk menemaniku jalan-jalan di sana. Aku ingin sekali ke pantai Kute Bob, katanya pantai itu paling indah di bali makanya banyak sekali pengunjung kesana, apalagi nanti pas tahun baru akan lebih meriah lagi Bob.
Aku akan berangkat tanggal 26 Desember, nanti aku akan menelponmu sesampainya di terminal bus Denpasar. Kamu jemput aku ya, aku lupa lagi di mana rumahmu karena sudah 5 tahun aku gak ke rumahmu. Aku harap kamu senang dengan kedatanganku ke rumahmu.

                Sekian dulu surat dariku. Aku tunggu balasan surat darimu.
Wassalamu ‘alaikum Wr. Wb.

Sahabatmu,


Ara Budiana

semoga bermamfaat.

ganbatte kudasai




0 comments:

Post a Comment

  • Mini Rage Face Whatever Dude Smiley